Penindakan Narkotika Terbesar Tahun Ini, Polda Sulteng Gagalkan Penyelundupan 60 Kg Sabu Jaringan Malaysia



PALU.Rekan Rakyat,- Upaya Polda Sulawesi Tengah dalam memutus rantai peredaran narkotika kembali menunjukkan hasil signifikan. 

Melalui operasi senyap yang berlangsung di wilayah Kabupaten Donggala, aparat berhasil mengamankan 60 kilogram sabu yang diduga kuat berasal dari jaringan internasional Malaysia.

Keberhasilan ini diumumkan dalam konferensi pers yang digelar di Mapolda Sulteng pada Selasa sore, 18/11/2025. Kapolda Sulteng Irjen Pol Dr. Endi Sutendi memimpin langsung rilis kasus tersebut, didampingi Dirresnarkoba Kombes Pol Pribadi Sembiring serta Kabidhumas Kombes Pol Djoko Wienartono.

Dalam penindakan yang telah direncanakan sejak lama itu, polisi turut menyita beberapa unit telepon genggam yang menjadi sarana komunikasi para pelaku. Lima tersangka berinisial SR, M, MF, I, dan AF, termasuk satu perempuan telah diamankan. Mereka merupakan target operasi yang sebelumnya sudah dipantau.

Kombes Pol Pribadi Sembiring menegaskan bahwa para pelaku memiliki peran strategis dalam jaringan tersebut.

“Para tersangka ini bukan hanya kurir. Mereka datang sendiri ke Malaysia untuk mengambil barang, namun salah satu tersangka beralasan bahwa barang tersebut hanya dititipkan karena ia akan pulang ke Balaesang Tanjung,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa pihaknya masih menelusuri kemungkinan keterhubungan jaringan hingga ke wilayah Kayumalue, Palu Utara.

Penelusuran dilakukan melalui jejak komunikasi dari handphone yang telah disita.

Kapolda Sulteng Irjen Pol Dr. Endi Sutendi dalam kesempatan itu memberikan apresiasi penuh kepada jajaran Ditresnarkoba atas keberhasilan ini.

“Saya memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dirnarkoba Kombes Pol Pribadi Sembiring dan seluruh tim. Ini jaringan lintas negara dan merupakan prestasi besar bagi Polda Sulteng,” tegasnya.

Ia menekankan bahwa penyitaan puluhan kilogram sabu tersebut berdampak besar bagi keselamatan masyarakat.

“Berhasilnya Pengungkapan 60 kilogram sabu ini telah menyelamatkan 300 ribu jiwa satu Kabupaten terselamatkan,”tambah kapolda.

Kapolda juga memastikan bahwa Polda Sulteng akan memperluas kerja sama kepolisian lintas negara, khususnya dengan Malaysia, untuk menekan arus masuk narkotika ke wilayah Sulawesi Tengah.(Ir)